Training dan Sertifikasi CSMS, ISO, SMK3, K3, SNI, HACCP dan GMP
Skip to content
CSMS
Contractor Safety Management System
TRAINING & SERTIFIKASI
CSMS
Contractor Safety Management System
TRAINING & SERTIFIKASI
Definisi CSMS
Contractor Safety Management System

Prosedur Manajemen Kontraktor (Contractor Safety Management System atau CSMS) merupakan suatu prosedur yang dirancang untuk memastikan bahwa kontraktor yang diberikan pelayanan melalui kontrak oleh perusahaan, yang disebut juga sebagai User atau Main Contractor, telah menerapkan sistem manajemen Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) sesuai dengan standar yang berlaku, seperti Standar Manajemen Keselamatan dan Kesehatan Kerja (SMK3) berdasarkan Peraturan Pemerintah (PP) No. 50 tahun 2012, dan/atau standar internasional ISO 45001:2018.

Dengan menerapkan CSMS, perusahaan dapat mengurangi risiko kecelakaan, melindungi pekerja dan aset perusahaan, serta memastikan keberlanjutan operasional yang lancar. CSMS juga membantu membangun hubungan kerja yang kuat antara perusahaan dan kontraktor, dengan fokus pada keselamatan dan kepatuhan terhadap standar keselamatan yang ditetapkan.

Mengapa CSMS sangat penting?
bina-sertifikasi-k3-layanan-2
Berikut adalah beberapa alasan mengapa perusahaan harus menerapkan CSMS:
Mengelola Resiko
Dengan menerapkan CSMS, perusahaan dapat mengelola dan mengurangi risiko yang terkait dengan kegiatan kontraktor.
Kepatuhan Regulasi
Penerapan CSMS membantu perusahaan mematuhi peraturan dan persyaratan hukum yang berlaku terkait keselamatan dan kesehatan kerja.
Meningkatkan Kualitas dan Efisiensi
Memastikan bahwa kontraktor memiliki kompetensi, kualifikasi, dan pengetahuan yang diperlukan untuk melaksanakan pekerjaan dengan baik dan aman.
Keuntungan penerapan CSMS
  • Meningkatkan keselamatan dan kesehatan kerja bagi kontraktor dan karyawan perusahaan.
  • Meminimalkan risiko kecelakaan, cedera, dan kerugian materiil.
  • Memastikan kepatuhan perusahaan terhadap regulasi dan persyaratan hukum.
  • Meningkatkan reputasi perusahaan sebagai tempat kerja yang aman dan bertanggung jawab.
  • Mengoptimalkan produktivitas dan efisiensi operasional.
  • Mengurangi biaya terkait kecelakaan kerja dan insiden yang melibatkan kontraktor.
Kapan Perusahaan Menerapkan CSMS?

Perusahaan umumnya menerapkan CSMS dalam berbagai tahapan dan situasi yang melibatkan penggunaan kontraktor atau pihak ketiga. Berikut adalah beberapa momen atau tahapan di mana penerapan CSMS menjadi penting:

Tahap Kualifikasi:
Risk Assessment

Risk Assessment untuk pekerjaan yang akan diserahkan kepada kontraktor: Perusahaan melakukan evaluasi risiko terkait pekerjaan yang akan dilakukan oleh kontraktor untuk menentukan kebutuhan dan persyaratan keselamatan yang harus dipenuhi.

Pra-kualifikasi

Proses seleksi dan evaluasi kontraktor potensial berdasarkan kualifikasi, pengalaman, dan kemampuan keselamatan mereka.

Pemilihan Kontraktor

Setelah melalui proses pra-kualifikasi, perusahaan memilih kontraktor yang memenuhi standar keselamatan yang ditetapkan.

Tahap Pelaksanaan:
Aktivitas awal pekerjaan

Sebelum memulai pekerjaan, kontraktor dan perusahaan harus memiliki kesepakatan tentang peraturan dan prosedur keselamatan yang akan diterapkan selama pelaksanaan pekerjaan.

Pada saat pekerjaan berlangsung

CSMS harus terus dijalankan dan dipantau selama pekerjaan berlangsung. Ini melibatkan penerapan langkah-langkah keselamatan, pengawasan terhadap kontraktor, dan pelaporan kemajuan serta insiden yang terjadi.

Evaluasi dan Tinjau Ulang

Setelah pekerjaan selesai, dilakukan evaluasi dan tinjau ulang terhadap keseluruhan proses CSMS untuk memastikan bahwa standar keselamatan telah terpenuhi, pelaksanaan berjalan sesuai rencana, dan identifikasi peluang perbaikan.

Konsultasi Sekarang

Kami yakin bahwa dengan layanan CSMS dari Bina Sertifikasi Katiga, Anda dapat mencapai tingkat keselamatan kerja yang lebih tinggi, mengurangi risiko, dan menciptakan lingkungan kerja yang aman bagi semua pekerja.

Kami siap bekerja sama dengan Anda dalam menjaga keselamatan kerja yang optimal. Hubungi kami hari ini untuk informasi lebih lanjut dan jadwalkan konsultasi dengan tim ahli kami. Bersama-sama, mari kita ciptakan lingkungan kerja yang aman dan produktif!

Hubungi Kami!

Team full support

bg-bina-sertifikasi-katiga-6